PDF Google Drive Downloader v1.1


Report a problem

Content text Logbook dan Portofolio.pdf

273 BUKU LOG DAN PORTOFOLIO Marcellus Simadibrata dan Ardi Findyartini Butir Penting • Pencapaian kompetensi dalam area pengembangan diri dan profesionalisme perlu didukung metode asesmen yang memungkinkan peserta didik untuk mendokumentasikan berbagai pencapaian kompetensi dan melakukan refleksi diri. • Portofolio sebagai metode asesmen memungkinkan peserta didik mengumpulkan berbagai bukti atau dokumentasi pencapaian kompetensi. Portofolio perlu dilengkapi dengan refleksi diri peserta didik terhadap berbagai hal yang telah dicapai dan rencana perbaikan pada masa yang akan datang. • Buku log (log book) dapat menjadi bagian penting portofolio dan umumnya berisi daftar kompetensi yang perlu dan telah dicapai, daftar berbagai kegiatan praktik dan pembelajaran di tatanan klinis yang dilakukan. • Penggunaan portofolio untuk asesmen memerlukan pengaturan yang memungkinkan pengelola program studi memperoleh bukti pencapaian kompetensi yang adekuat dan tetap memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk memilih bukti yang mendorong proses pembelajaran dan/atau membuktikan pencapaian kompetensi tertentu. • Pemanfaatan buku log dan portofolio untuk asesmen dapat bertujuan sebagai asesmen formatif maupun sumatif.
274 Panduan Praktis bagi Pengajar Klinis Pendahuluan Dokter dan dokter spesialis pada masa yang akan datang perlu senantiasa meningkatkan kemampuan diri dalam tatalaksana masalah kesehatan individu, keluarga dan masyarakat, pemanfaatan bukti terbaik, komunikasi dengan berbagai pihak dan pemanfaatan teknologi. Hal ini mendorong perlunya proses asesmen yang memungkinkan peserta didik dapat berefleksi dan mengembangkan diri dengan baik.1,2 Portofolio dan buku log merupakan salah satu metode asesmen di tingkat ‘does’ pada piramida Miller.3 Asesmen di tingkat ini diharapkan dapat mengevaluasi performa peserta didik dalam praktik klinis sehari-hari. Performa yang adekuat merupakan penerapan integrasi pengetahuan, keterampilan dan perilaku serta karakteristik personal dan menunjukkan pencapaian suatu kompetensi di tatanan klinis sebenarnya.2 Portofolio dan buku log sebagai metode asesmen bertujuan menilai kemampuan mahasiswa dan residen dalam bertanggung jawab memilih bukti terbaik pencapaian kompetensi mereka, melakukan evaluasi diri dan mengidentifikasi pengembangan yang diperlukan. Dengan demikian, kedua metode asesmen ini sangat penting untuk mengevaluasi pengembangan profesionalisme mahasiswa dan residen.1,2,3 Penerapan kurikulum berbasis kompetensi di tempat kerja melalui entrustable professional activities (EPA) juga memerlukan pengumpulan bukti pencapaian kompetensi dan refleksi diri peserta didik sehingga dapat menjadi landasan bagi supervisor untuk memberikan kepercayaan pelaksanaan suatu tugas pelayanan.4
Buku Log dan Portofolio 275 Definisi dan Uraian Buku log Buku log didefinisikan sebagai sebuah buku yang mencatat setiap kejadian, prosedur, kegiatan selama proses pembelajaran dan evaluasi mahasiswa, sehingga dapat menggambarkan/ menjelaskan semua aktivitas selama pembelajaran mahasiswa.5 Buku log memberikan informasi penting tentang sasaran pembelajaran dalam suatu rotasi klinis dan memungkinkan peserta didik dan pengajar klinis memperoleh gambaran target dan kemajuan pencapaian target dari suatu rotasi klinis dengan cepat. Buku log dapat sekaligus menjadi alat komunikasi antara peserta didik dan pengajar klinis sebagai supervisor.6 Berdasarkan penelitian Raghoebar-Krieger dkk.7 , pengisian buku log perlu dioptimalkan dengan supervisi dan umpan balik. Buku log dapat bermanfaat untuk hal-hal berikut:1,6 1. Menjadi bagian portofolio peserta didik. 2. Menunjukkan komitmen peserta didik dalam menjalani proses belajar dan mencari serta berefleksi dari pengalaman yang diperoleh sehari-hari. 3. Menjadi kumpulan informasi terkini tentang berbagai aktivitas pembelajaran dan pencapaian kompetensi peserta didik. Portofolio Definisi portofolio sesuai dengan tujuan perumusan portofolio. Menurut Driessen dan Van Tartwick2,4 portofolio dapat

Related document

x
Report download errors
Report content



Download file quality is faulty:
Full name:
Email:
Comment
If you encounter an error, problem, .. or have any questions during the download process, please leave a comment below. Thank you.