Content text Try Out SNBT Reguler 5 Pengetahuan dan Pemahaman Umum 2024_2025 - Pembahasan.pdf
TS-KRAC7BZH UTBK/SNBT Reg 5 Pengetahuan & Pemahaman Umum 2024/2025 1. Teks ini digunakan untuk menjawab soal berikut. (1) Pada zaman kuno, mencintai dan menikahi anak yang masih berusia muda bukanlah sebuah masalah di beberapa budaya. (2) Beberapa budaya memandang bahwa hubungan pernikahan dengan anak-anak dapat diterima dalam konteks sosial dan politik tertentu. (3) ... banyak masyarakat pramodern, usia pernikahan sering kali ditentukan oleh faktor biologis (kemampuan fisik untuk reproduksi) dan sosial (strategi aliansi politik atau ekonomi), ... umur.(4) Sebagai contoh, seorang anak yang berusia 10 tahun bisa saja termasuk yang siap menikah jika secara biologis ia telah dianggap mampu. (5) Pernikahan Raja Inggris, Richard II, dengan Isabelle dari Valois yang berusia 6 tahun saat menikah pada tahun 1396 adalah contoh yang lazim pada saat itu. (6) Pada era modern, istilah pedofilia mulai diperkenalkan oleh psikiater Jerman Richard von Krafft-Ebing pada abad ke-19 sebagai kelainan psikologis yang ditandai dengan ketertarikan seksual terhadap anak-anak yang belum mencapai pubertas. (7) Selanjutnya, pedofilia pertama kali diakui sebagai kejahatan dalam hukum modern pada abad ke-19 dengan diperkenalkannya undang-undang perlindungan anak di Eropa dan Amerika.(8) Contohnya, Inggris melarang hubungan seksual dengan anak di bawah umur melalui Criminal Law Amendment Act tahun 1885, sedangkan Amerika Serikat menetapkan batas usia yang diizinkan, yaitu pada 16—18 tahun. (9) .... (10) Untuk melindungi anak-anak sebagai kelompok rentan, undang-undang memberikan ancaman terhadap pelaku yang berupa hukuman penjara, direhabilitasi, dan membatasi hak sosialnya. Sikap yang ditunjukkan penulis pada teks tersebut adalah .... a.bimbang b. cemas c.gelisah d. khawatir e.objektif Pembahasan Soal menanyakan sikap penulis dalam teks di atas. Posisi atau sikap penulis adalah perspektif yang digunakan penulis dalam membuat tulisan. Penulis dapat bersikap netral atau memihak ke suatu sisi. Sikap penulis dapat ditentukan dengan memahami gagasan utama yang disampaikan oleh penulis.Dari gagasan utama ini kita bisa menentukan jenis paragraf sehingga sikap penulis akan terlihat. Teks dalam soal terdiri atas dua paragraf. Paragraf 1 berisi informasi utama tentang mencintai dan menikahi anak yang masih berusia muda yang terjadi pada zaman dahulu. Paragraf ini menyatakan bahwa hal tersebut bukan sebuah masalah dan dianggap lazim pada zaman dahulu. Sementara itu, paragraf 2 berisi perkembangan definisi pedofilia sebagai kelainan psikologis dan juga kejahatan. Dari kedua gagasan utama ini, teks terlihat bersifat memaparkan suatu fenomena berdasarkan fakta dan sejarah, tanpa disertai oleh pendapat pribadi. Ini menunjukkan teks berjenis eksposisi sehingga sikap yang paling mungkin tergambar dari teks adalah objektif. Jadi, jawaban yang tepat adalah E. 2. Teks ini digunakan untuk menjawab soal berikut.
(1) Pada zaman kuno, mencintai dan menikahi anak yang masih berusia muda bukanlah sebuah masalah di beberapa budaya. (2) Beberapa budaya memandang bahwa hubungan pernikahan dengan anak-anak dapat diterima dalam konteks sosial dan politik tertentu. (3) ... banyak masyarakat pramodern, usia pernikahan sering kali ditentukan oleh faktor biologis (kemampuan fisik untuk reproduksi) dan sosial (strategi aliansi politik atau ekonomi), ... umur.(4) Sebagai contoh, seorang anak yang berusia 10 tahun bisa saja termasuk yang siap menikah jika secara biologis ia telah dianggap mampu. (5) Pernikahan Raja Inggris, Richard II, dengan Isabelle dari Valois yang berusia 6 tahun saat menikah pada tahun 1396 adalah contoh yang lazim pada saat itu. (6) Pada era modern, istilah pedofilia mulai diperkenalkan oleh psikiater Jerman Richard von Krafft-Ebing pada abad ke-19 sebagai kelainan psikologis yang ditandai dengan ketertarikan seksual terhadap anak-anak yang belum mencapai pubertas. (7) Selanjutnya, pedofilia pertama kali diakui sebagai kejahatan dalam hukum modern pada abad ke-19 dengan diperkenalkannya undang-undang perlindungan anak di Eropa dan Amerika.(8) Contohnya, Inggris melarang hubungan seksual dengan anak di bawah umur melalui Criminal Law Amendment Act tahun 1885, sedangkan Amerika Serikat menetapkan batas usia yang diizinkan, yaitu pada 16—18 tahun. (9) .... (10) Untuk melindungi anak-anak sebagai kelompok rentan, undang-undang memberikan ancaman terhadap pelaku yang berupa hukuman penjara, direhabilitasi, dan membatasi hak sosialnya. Hubungan yang terbentuk antara kalimat (1) dan (2) adalah .... a.penjelasan b.perincian c.pengandaian d.penguatan e.penambahan Pembahasan Perhatikan informasi yang terkandung dalam kalimat (1) dan (2) berikut! (1) Pada zaman kuno, mencintai dan menikahi anak yang masih berusia muda bukanlah sebuah masalah di beberapa budaya. (2) Beberapa budaya memandang bahwa hubungan pernikahan dengan anak-anak dapat diterima dalam konteks sosial dan politik tertentu. Kalimat (1) mengandung informasi bahwa pada zaman kuno perihal mencintai dan menikahi bukanlah sebuah masalah, sedangkan kalimat (2) mengandung informasi mengenai pemaparan beberapa budaya yang menormalisasi hubungan pernikahan dengan anak-anak berdasarkan konteks sosial dan politik. Penggunaan kata bahwa dalam kalimat (2) memberikan suatu penjelasan lebih lanjut mengenai hal yang dibahas di kalimat (1) tentang beberapa budaya yang menganggapnya bukan masalah. Jadi, jawaban yang tepat adalah A. 3. Teks ini digunakan untuk menjawab soal berikut. (1) Pada zaman kuno, mencintai dan menikahi anak yang masih berusia muda bukanlah sebuah masalah di beberapa budaya. (2) Beberapa budaya memandang bahwa hubungan pernikahan dengan anak-anak dapat diterima dalam konteks sosial dan politik tertentu. (3) ... banyak masyarakat pramodern, usia pernikahan sering kali ditentukan oleh faktor biologis (kemampuan fisik untuk reproduksi) dan sosial (strategi aliansi politik atau ekonomi), ... umur.(4) Sebagai contoh, seorang anak yang berusia 10 tahun bisa saja termasuk yang siap menikah jika secara biologis ia telah dianggap mampu. (5) Pernikahan Raja Inggris, Richard II, dengan Isabelle dari Valois yang berusia 6 tahun saat menikah pada tahun 1396 adalah contoh yang lazim pada saat itu. (6) Pada era modern, istilah pedofilia mulai diperkenalkan oleh psikiater Jerman Richard von Krafft-Ebing pada abad ke-19 sebagai kelainan psikologis yang ditandai dengan ketertarikan seksual terhadap anak-anak yang belum mencapai pubertas. (7) Selanjutnya, pedofilia pertama kali diakui sebagai kejahatan dalam hukum modern pada abad ke-19 dengan diperkenalkannya undang-undang perlindungan anak di Eropa dan Amerika.(8) Contohnya, Inggris melarang hubungan seksual dengan anak di bawah umur melalui Criminal Law Amendment Act tahun 1885, sedangkan Amerika Serikat menetapkan batas usia yang diizinkan, yaitu pada 16—18 tahun. (9) .... (10) Untuk melindungi anak-anak sebagai kelompok rentan, undang-undang memberikan ancaman terhadap pelaku yang berupa hukuman penjara, direhabilitasi, dan membatasi hak sosialnya.
Informasi pada kalimat (3) menjadi lengkap apabila bagian rumpangnya diisi dengan .... a.di - bukan b.dalam - tidak c.pada - terutama d.menurut - bukan e.terkait - tidak Pembahasan Perhatikan analisis struktur kalimat (3) berikut! ... banyak masyarakat pramodern (K), usia pernikahan (S) sering kali ditentukan (P) oleh faktor biologis (kemampuan fisik untuk reproduksi) dan sosial (strategi aliansi politik atau ekonomi) (Pel.), ... umur (K). Bagian rumpang pertama sudah pasti berada pada unsur keterangan karena unsur yang paling mungkin mengawali unsur subjek di awal kalimat (hal ini juga ditentukan oleh kehadiran tanda koma sebelum unsur subjek). Untuk memperkuat unsur keterangan di awal kalimat tersebut, kata yang paling tepat harus berjenis kata depan yang menunjukkan keterangan tempat (sesuai dengan konteks pada frasa banyak masyarakat pramodern). Kata depan yang tepat adalah di atau dalam. Sementara itu, bagian rumpang kedua berada pada unsur keterangan di akhir kalimat. Kata yang mungkin tepat untuk mengisinya adalah adverbia yang mampu menjadi pewatas atas kata benda (umur berjenis kata benda), yaitu kata bukan sehingga kalimat utuhnya akan menjadi seperti berikut. Di banyak masyarakat pramodern (K), usia pernikahan (S) sering kali ditentukan (P) oleh faktor biologis (kemampuan fisik untuk reproduksi) dan sosial (strategi aliansi politik atau ekonomi) (Pel.), bukan umur (K). Jadi, jawaban yang tepat adalah A. 4. Teks ini digunakan untuk menjawab soal berikut. (1) Pada zaman kuno, mencintai dan menikahi anak yang masih berusia muda bukanlah sebuah masalah di beberapa budaya. (2) Beberapa budaya memandang bahwa hubungan pernikahan dengan anak-anak dapat diterima dalam konteks sosial dan politik tertentu. (3) ... banyak masyarakat pramodern, usia pernikahan sering kali ditentukan oleh faktor biologis (kemampuan fisik untuk reproduksi) dan sosial (strategi aliansi politik atau ekonomi), ... umur.(4) Sebagai contoh, seorang anak yang berusia 10 tahun bisa saja termasuk yang siap menikah jika secara biologis ia telah dianggap mampu. (5) Pernikahan Raja Inggris, Richard II, dengan Isabelle dari Valois yang berusia 6 tahun saat menikah pada tahun 1396 adalah contoh yang lazim pada saat itu. (6) Pada era modern, istilah pedofilia mulai diperkenalkan oleh psikiater Jerman Richard von Krafft-Ebing pada abad ke-19 sebagai kelainan psikologis yang ditandai dengan ketertarikan seksual terhadap anak-anak yang belum mencapai pubertas. (7) Selanjutnya, pedofilia pertama kali diakui sebagai kejahatan dalam hukum modern pada abad ke-19 dengan diperkenalkannya undang-undang perlindungan anak di Eropa dan Amerika.(8) Contohnya, Inggris melarang hubungan seksual dengan anak di bawah umur melalui Criminal Law Amendment Act tahun 1885, sedangkan Amerika Serikat menetapkan batas usia yang diizinkan, yaitu pada 16—18 tahun. (9) .... (10) Untuk melindungi anak-anak sebagai kelompok rentan, undang-undang memberikan ancaman terhadap pelaku yang berupa hukuman penjara, direhabilitasi, dan membatasi hak sosialnya. Berikut ini manakah kalimat pasif yang tepat untuk melengkapi informasi pada kalimat (9)? a.Regulasi ini lahir dari tekanan masyarakat yang mulai menyadari pentingnya peran negara dalam melindungi anak-anak dari ancaman kejahatan seksual. b.Upaya ini menandai titik awal pengakuan global terhadap bahaya pedofilia dan pentingnya penegakan hukum yang tegas untuk melindungi anak-anak. c.Hal ini merupakan hasil perkembangan nilai-nilai moral yang menempatkan perlindungan anak sebagai prioritas dalam hukum modern.
d.Berdasarkan hal tersebut, pedofilia kini tidak hanya dianggap sebagai gangguan psikologis, tetapi juga sebagai tindakan kriminal serius. e.Penerapan undang-undang tersebut mencerminkan evolusi sosial yang lebih peduli terhadap hak asasi manusia, khususnya perlindungan anak-anak. Pembahasan Kalimat pasif yang tepat untuk mengisi kalimat (9) hanyalah kalimat dalam opsi D: Berdasarkan hal tersebut (K), pedofilia (S) kini tidak hanya dianggap (P) sebagai gangguan psikologis (K), tetapi juga (konjungsi) Ø (S) Ø (P) sebagai tindakan kriminal serius (K). Kalimat tersebut adalah kalimat majemuk setara yang dibentuk dari dua klausa setara. Setiap klausa dibentuk dengan predikat yang berjenis verba pasif dianggap. Kata pedofilia dan dianggap pada klausa 2 dilesapkan karena sama dengan klausa 1 dan ditandai dengan simbol Ø. Jika dijabarkan, kedua klausa tersebut adalah sebagai berikut. 1.pedofilia (S) kini tidak hanya dianggap (P) sebagai gangguan psikologis (K) 2.pedofilia (S) juga dianggap (P) sebagai tindakan kriminal serius (K). Kalimat ini jelas termasuk ke dalam jenis kalimat pasif. Jadi, jawaban yang tepat adalah D. 5. Teks ini digunakan untuk menjawab soal berikut. (1) Pada zaman kuno, mencintai dan menikahi anak yang masih berusia muda bukanlah sebuah masalah di beberapa budaya. (2) Beberapa budaya memandang bahwa hubungan pernikahan dengan anak-anak dapat diterima dalam konteks sosial dan politik tertentu. (3) ... banyak masyarakat pramodern, usia pernikahan sering kali ditentukan oleh faktor biologis (kemampuan fisik untuk reproduksi) dan sosial (strategi aliansi politik atau ekonomi), ... umur.(4) Sebagai contoh, seorang anak yang berusia 10 tahun bisa saja termasuk yang siap menikah jika secara biologis ia telah dianggap mampu. (5) Pernikahan Raja Inggris, Richard II, dengan Isabelle dari Valois yang berusia 6 tahun saat menikah pada tahun 1396 adalah contoh yang lazim pada saat itu. (6) Pada era modern, istilah pedofilia mulai diperkenalkan oleh psikiater Jerman Richard von Krafft-Ebing pada abad ke-19 sebagai kelainan psikologis yang ditandai dengan ketertarikan seksual terhadap anak-anak yang belum mencapai pubertas. (7) Selanjutnya, pedofilia pertama kali diakui sebagai kejahatan dalam hukum modern pada abad ke-19 dengan diperkenalkannya undang-undang perlindungan anak di Eropa dan Amerika.(8) Contohnya, Inggris melarang hubungan seksual dengan anak di bawah umur melalui Criminal Law Amendment Act tahun 1885, sedangkan Amerika Serikat menetapkan batas usia yang diizinkan, yaitu pada 16—18 tahun. (9) .... (10) Untuk melindungi anak-anak sebagai kelompok rentan, undang-undang memberikan ancaman terhadap pelaku yang berupa hukuman penjara, direhabilitasi, dan membatasi hak sosialnya. Kelompok kata hukuman penjara, direhabilitasi, dan membatasi hak sosialnya (kalimat 10) menjadi tepat jika diperbaiki menjadi .... a.dihukum penjara, direhabilitasi, dan dibatasi hak sosialnya b.hukuman penjara, rehabilitasi, dan pembatasan hak sosial c.dihukum di penjara, ditempatkan di rehabilitasi, dan dibatasi di hak sosialnya d.dipenjara, diberi rehabilitasi, dan hak sosial dibatasi e.penjara, rehabilitasi, dan dibatasinya hak sosial Pembahasan Perhatikan analisis struktur kalimat (10) berikut ini! Untuk melindungi anak-anak sebagai kelompok rentan (K), undang-undang (S) memberikan (P) ancaman (O) terhadap pelaku yang berupa hukuman penjara, direhabilitasi, dan membatasi hak sosialnya (K).