PDF Google Drive Downloader v1.1


Report a problem

Content text Paket 3 - Pembahasan Soal.pdf

Paket 3 SIMAK UI Pascasarjana Tes Potensi Akademik (TPA) © Litbang The Yellow Jacket 1 | Page KEMAMPUAN VERBAL 40 SOAL 30 MENIT NO SOAL PEMBAHASAN 1. Rival : Sekutu = Kontinuitas : ... (A)Ketaksinambungan (B)Ketidaksejajaran (C)Diskontinu (D)Rivalitas (E) Disparitas Rival dan sekutu mempunyai pola hubungan antonim sehingga perlu dicari antonim dari kontinuitas, yaitu diskontinu. 2. Panas : Dingin (A)Bergeming : Diam (B)Jauh : Jarak (C)Kekayaan : Kaya (D)Syahid : Martir (E) Lukisan : Foto Panas dan dingin berpola hubungan antonim. Oleh karena itu, pilihan yang mungkin berantonim hanyalah lukisan dan foto. 3. Bau : Hidung = ... : Telinga (A)Desis (B)Birama (C)Bising (D)Keramaian (E) Pembicara Bau adalah sesuatu yang bisa ditangkap oleh hidung, sama halnya dengan bising adalah sesuatu yang bisa ditangkap oleh telinga. 4. ... : Padi = Buah : ... (A)Kuning – Merah (B)Makanan pokok – Minuman pokok (C)Petani – Pedagang (D)Sawah – Vitamin (E) Beras – Biji Pola hubungan yang logis dari kata padi dan beras adalah: Beras berasal dari padi, samanya dengan buah berasal dari biji. 5. Bersahaja : Natural (A)Kontemplasi : Renungan (B)Kapas : Putih (C)Berurutan : Bergiliran (D)Hampa : Kosong (E) Bergerak : Berpindah Bersahaja maknanya „sederhana; tidak berlebihan‟, sedangkan natural bermakna „bersifat alami; alamiah‟. Hal ini berarti keduanya bermakna „apa adanya‟. Oleh karena itu, makna kata yang mirip
Paket 3 SIMAK UI Pascasarjana Tes Potensi Akademik (TPA) © Litbang The Yellow Jacket 2 | Page pada pilihan hanyalah bergerak dan berpindah. 6. Kabin : Ruang (A)Marah : Emosi (B)Kamar : Ruang (C)Meja : Kursi (D)Truk : Wahana (E) Kerja : Uang Kabin adalah bagian dari ruang, sama halnya dengan marah yang menjadi bagian dari emosi. 7. Tabloid : Berita (A)Partitur : Notasi (B)Dompet : Uang (C)Keju : Susu (D)Surat : Gambar (E) Kota : Kecamatan Tabloid adalah sarana untuk memuat berita, sama halnya dengan dompet adalah sarana untuk memuat uang. 8. Maju : Reformis (A)Penegak : Hukum (B)Amar : Pemerintah (C)Lahap : Lapar (D)Ikat : Pengikat (E) Makzul : Pemberontak Maju adalah tujuan reformis (orang yang mendukung perubahan untuk perbaikan dalam masyarakat), sama halnya dengan makzul (berhenti memegang jabatan) adalah tujuan dari pemberontak. 9. Meraih : Cita-cita (A)Memperbaiki : Rumah (B)Menyuarakan : Pendapat (C)Menyaksikan : Peristiwa (D)Mewujudkan : Harapan (E) Memerangi : Musuh Meraih bersinonim dengan mewujudkan, sama halnya dengan cita-cita bersinonim dengan harapan. 10. Masakan : Koki (A)Lagu : Penyanyi (B)Kopi : Barista (C)Patung : Pemahat (D)Sastra : Cendekiawan (E) Ilmu : Ilmuwan Masakan adalah sesuatu yang dibuat oleh koki, sama halnya dengan patung adalah sesuatu yang dibuat oleh pemahat. Untuk opsi kopi : barista, kopi rujukannya bisa ke biji kopi atau minuman kopi.
Paket 3 SIMAK UI Pascasarjana Tes Potensi Akademik (TPA) © Litbang The Yellow Jacket 3 | Page 11. Pilot : Pramugari = Sutradara : ... (A)Supir (B)Narator (C)Deklamator (D)Pemeran (E) Penulis Pilot dan pramugari saling bekerja sama dalam sebuah penerbangan, sama halnya dengan sutradara yang berkerja sama dengan penulis dalam sebuah film. 12. Pemangsa : Predator = ... : Tanaman (A)Tumbuhan (B)Nabati (C)Pohon (D)Bunga (E) Bibit Pemangsa dan predator bersinonim. Oleh karena itu, sinonim dari tanaman hanyalah tumbuhan, sedangkan nabati adalah sesuatu yang berasal dari tumbuh-tumbuhan. 13. Artefak : Arkais (A)Kerak : Keris (B)Alto : Nada (C)Arta : Uang (D)Etiket : Laten (E) Kaul : Fatwa Artefak bersifat arkais sama hubungannya dengan etiket yang bersifat laten (sesuatu yang tersembunyi) 14. Martil : Godam (A)Genangan : Danau (B)Susu : Keju (C)Solar : Bensin (D)Sahara : Gurun (E) Ubi : Makanan Godam adalah bentuk yang lebih besar dari martil, sama halnya dengan danau adalah bentuk yang lebih besar (luas) dari genangan. 15. Kita : Saya (A)Kami : Kamu (B)Kalian : Beliau (C)Dia : Kalian (D)Beliau : Kami (E) Mereka : Dia Kita (jamak) dan saya (tunggal) sama-sama kata ganti orang pertama, pola ini juga ada pada mereka (jamak) dan dia (tunggal) yang sama-sama orang ketiga.
Paket 3 SIMAK UI Pascasarjana Tes Potensi Akademik (TPA) © Litbang The Yellow Jacket 4 | Page Teks berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 16 - 20! Stres merupakan salah satu kondisi yang dapat dialami setiap orang kapan saja. Sering kali kondisi ini terjadi tanpa disadari. Ada beberapa tanda yang menunjukkan bahwa stres berada di ambang batas dan berbahaya. Menurut psikiater Gail Saltz, penulis buku The Power of Different, saat tingkat stres yang dialami sangat tinggi, akan timbul masalah pada tubuh manusia. Pikiran dan tubuh saling berhubungan sehingga stres dapat termanifestasi pada gejala fisik tertentu pada tubuh untuk memberi tanda bahwa segala sesuatunya tidak berjalan bagus. Jadi, kita perlu memperhatikan tanda-tanda stres yang tidak selalu disadari. Menurut psikolog klinis, John Mayer, stres menciptakan energi ekstra di tubuh, khususnya otot-otot. Energi tersebut disalurkan ke suatu tempat saat kita sedang tidur, seperti pada otot-otot di bagian rahang. Saat seluruh tubuh beristirahat, otot-otot rahang kita menjadi tegang sehingga memaksa seseorang menggertakan gigi. Kondisi ini bisa menyebabkan sakit di bagian rahang, kepala, hingga terkikisnya enamel gigi. Selain berakibat pada gigi, stres juga dapat berdampak pada nafsu makan, menimbulkan gangguan pada lambung, dan menyebabkan kelupaan. Ketika menjadi stres, tubuh biasanya melepaskan hormon kortisol. Kadar kortisol yang lebih tinggi dalam tubuh kita menyebabkan perubahan dalam selera makan seseorang; ada yang makan lebih banyak dari biasanya dan ada yang makan lebih sedikit dari biasanya. Tingkat stres dan kecemasan yang tinggi juga menyebabkan tubuh memproduksi lebih banyak asam lambung. Peningkatan asam, lambung ini menyebabkan sakit perut, rasa mulas, diare, dan sejumlah masalah pencernaan lainnya. Stres juga dapat menyebabkan pelepasan kortisol yang memengaruhi otak sehingga menimbulkan kekhawatiran tinggi. Kekhawatiran tinggi dapat menghalangi ingatan kita untuk melakukan rutinitas dan hal-hal yang dilakukan sehari-sehari. NO SOAL PEMBAHASAN 16. Gagasan pokok bacaan tersebut adalah.... (A) Timbulnya stres karena hormon kortisol (B) Gejala stres yang berefek pada tubuh (C) Efek hormon kortisol pada tubuh manusia Paragraf 1 membahas gejala stres yang perlu diperhatikan, paragraf 2 dan 3 membahas dampak stres pada tubuh. Jadi, gagasan pokok bacaan adalah gejala stres yang berefek pada tubuh.

Related document

x
Report download errors
Report content



Download file quality is faulty:
Full name:
Email:
Comment
If you encounter an error, problem, .. or have any questions during the download process, please leave a comment below. Thank you.